Tampilkan postingan dengan label Kebahasaan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kebahasaan. Tampilkan semua postingan

Rabu, 30 September 2020

Jalur Penyelamatan itu bernama PHK

 


Sebuah tayangan video di sosial media membandingkan jalur penyelamatan yang ada pada jalan tol di luar negeri dengan yang ada di indonesia. Pada kesempatan kali ini yang akan menjadi fokus kita bukanlah perbandingan keduanya, tetapi lebih kepada melihat fungsi jalur penyelamatan yang sengaja dibuat oleh perusahaan jalan tol untuk menghindari kecelakaan pada mobil yang mengalami rem blong.

Rabu, 16 September 2020

Apa itu Teks Eksemplum??

 


 Teks Eksemplum

Kehabisan Bensin

 Hampir setiap hari aku mengendarai motor ke kantor. Karena aku harus tiba di kantor pagi pukul 09.00, aku harus bangun pagi-pagi. Suatu kali pernah aku menonton pertandingan yang amat seru. Klub favoritku Manchester United melawan musuh bebuyutnya, Chelsea.

Tentu saja aku tak bisa meninggalkan pertandingan itu. Agar tidak terlewat, aku tetap terjaga hingga pertandingan mulai pukul 02.00 dini hari. Pertandingan selesai pukul 04.00 dengan akhir tim favoritku jadi juara. Strategi yang mereka pakai sangat mengesankan. Aku menikmati waktu yang tersisa untuk tidur dengan perasaan senang.

Selasa, 18 Februari 2020

Ulangan Teks Fabel 2020




Pada suatu ketika, terdapat seorang raja bijaksana yang hendak menguji kerajinan serta kepedulian dari rakyat. Raja secara diam-diam menaruh batu di tengah jalan yang kerap dilewati orang. Ini ia lakukan di sore hari. Batu tersebut persis diletakkan di tengah jalan dan tentu saja sangat tidak enak dilihat serta menghadang langkah orang yang melewatinya.
Raja tersebut senjaga hendak mengetahui sikap rakyat yang berjalan di jalanan tersebut. Ada seorang petani dengan gerobaknya yang membawa bawaan penuh. Karena batu tersebut menghalangi jalan, maka ia mengomel dan marah. Ia pun membelokkan gerobak untuk menghindari batu itu.
Sesudah itu, seorang plajurit lewat sembari bernyanyi mengenai keberanian dia di medan perang. Karena ia kurang melihat jalan, maka ia pun tersandung batunya. Ia pun marah-marah dan megeluarkan pedang tanpa melakukan suatu tindakan apapun untuk mengingkirkan batu tersebut. Bahkan, dia malah melangkahi batu tersebut.

Jumat, 24 Januari 2020

Sekolah Menuju Sukses: Antara Berdisiplin dan Berwawasan Luas



Editor: Muh.Nurholis, S.Pd. 

Indikator tercapainya suatu pendidikan dapat dilihat dari kemampuan seseorang untuk melaksanakan tugas-tugas hidupnya, mandiri, mampu membedakan yang baik dan benar dan bertanggung jawab . Pendewasaan diri pada seseorang dapat lihat dengan ciri-cirinya : kematangan berpikir, kematangan emosional, memiliki harga diri, sikap dan tingkah laku yang dapat diteladani serta kemampuan pengevaluasian diri.

Kamis, 23 Januari 2020

Jaminan yang Diberikan Sekolah Berasrama


Editor: Muh.Nurholis
          Pendidikan merupakan usaha untuk membimbing manusia menuju kedewasaan. Indikator tercapainya suatu pendidikan dapat dilihat dari kemampuan seseorang untuk melaksanakan tugas-tugas hidupnya, mandiri, mampu membedakan yang baik dan benar dan bertanggung jawab secara susila.

Pilihan Pendidikan Buat Anak. Sekolah Boarding Atau Reguler?




Editor: Muh. Nurholis, S.Pd.

Berbicara tentang pendidikan kita semua pasti sudah tahu bahwa betapa pentingnya pendidikan tersebut. Pendidikan, kemampuan, pengetahuan merupakan salah satu modal yang kita miliki untuk hidup di zaman yang serba sulit ini. Mengapa dikatakan demikian?  

Rabu, 23 Oktober 2019

Download Perangkat Teks Eksplanasi Kelas VIII



Mula-mula terjadi guncangan secara tiba-tiba. Segala perabotan di rumah kita ikut bergetar. Bahkan, beberapa di antaranya ada yang terjatuh. Kalau kita keluar, mungkin pula ada rumah tetangga yang roboh. Itulah proses terjadinya gempa.

Senin, 21 Oktober 2019

Download Perangkat Bahasa Indonesia Kelas VIII Kompetensi Menulis Puisi


Keterampilan menulis puisi menurut hemat penulis, adalah sah satu kompetensi yang sulit diajarkan, apalagi sastra, khususnya puisi bukanlah kecenderungan yang penulis miliki. Namun untuk teman-teman guru yang punya masalah yang sama, kali ini penulis akan membagikan penggunaan media dan cara pemanfaatannya agar indikator menulis puisi dapat dicapai dengan kegiatan pembelajaran yang aktif dan menyenangkan.

Sabtu, 14 September 2019

Download LKPD Teks Pidato Persuasi




LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
MATERI TEKS PIDATO PERSUASIF
Kompetensi Dasar:
3.3  Mengidentifikasi gagasan, pikiran, pandangan, arahan atau pesan dalam pidato persuasif tentang permasalahan aktual yang didengar dan dibaca
4.3 Menyimpulkan gagasan, pandangan, arahan, atau pesan dalam pidato (lingkungan hidup, kondisi sosial, dan/atau keragaman budaya) yang didengar dan/atau dibaca
Indikator Pencapaian Kompetensi:
3.3.1  Mengidentifikasi dengan tepat isi pidato persuasif.
3.3.2 Menyimpulkan dengan tepat tujuan pidato persuasif.
3.3.3 Menyimpulkan dengan tepat tiga cara menyampaikan pidato persuasif

4.3.1 Memahami unsur yang harus diperhatikan untuk mendapatkan simpulan.
4.3.2 Menyimpulkan dengan baik isi pidato persuasif.

Jumat, 13 September 2019

Bahan Ajar Teks Pidato Persuasif




PIDATO PERSUASIF

Assalamualaikum warrahmatullah wabarakattuh

Yang terhormat Bapak Kepala SMP Islam Athirah Bone
Yang saya hormati Bapak Ibu guru dan karyawan SMP Islam Athirah Bone
Serta teman – teman semua yang saya cintai karena Allah.

Kamis, 12 September 2019

Download Panduan Pembelajaran untuk SMP



E-Book yang saya bagikan ini insha allah sangat bermanfaat buat teman-teman yang mengajar di SMP, tetapi juga dapat dijadikan untuk rujukan untuk teman-teman yang mengajar di SMA.
Panduan ini disusun dengan maksud untuk memberikan penjelasan praktis mengenai pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 23 Tahun 2016 tentang Standar Proses Pendidikan Dasar dan Menengah. Dalam Standar Proses tersebut dinyatakan bahwa pembelajaran menerapkan Pendekatan Saintifik yang didukung oleh berbagai metode pembelajaran seperti Inquiry/Discovery Learning, Problem-Based Learning, dan Project- Based Learning.

Rabu, 11 September 2019

Modul Penyusunan Soal Higher Order Thinking Skills (HOTS)



Soal-soal HOTS pada umumnya mengukur kemampuan pada ranah menganalisis (analyzing-C4), mengevaluasi (evaluating-C5), dan mencipta (creating-C6). Kata kerja operasional (KKO) yang ada pada pengelompokkan Taksonomi Bloom menggambarkan proses berpikir, bukanlah kata kerja pada soal.

Selasa, 10 September 2019

Ragam Bahasa Indonesia




A.     Ragam Bahasa berdasarkan media atau sarananya.
1.       Ragam Bahasa lisan
2.       Ragam Bahasa tulis
Bahasa yang dihasilkan melalui alat ucap (organ of speech) dengan dinamakan ragam bahasa lisan, sedangkan bahasa yang dihasilkan dengan memanfaatkan tulisan dengan huruf sebagai unsur dasarnya, dinamakan ragam bahasa tulis. Jadi dalam ragam bahasa lisan yang kita tuturkan, itu berarti, kita berurusan dengan lafal. Sementara itu, dalam ragam bahasa tulis, kita berurusan dengan bahasa yang dihasilkan dengan memanfaatkan tulisan dengan huruf sebagai unsur dasarnya.

Sabtu, 24 Agustus 2019

Penggunaan Partikel "Pun"


Partikel pun ada yang dituliskan terpisah dari kata yang diikutinya. Partikel pun yang mengikuti kata kerja, kata benda, dan kata sifat harus ditulis terpisah dari kata-kata tersebut.


Contoh:
Kata Benda
Di sekolah pun
Di rumah pun
Di kantor pun